News Update :
Home » » Kamera DSLR Nikon Murah

Kamera DSLR Nikon Murah

Penulis : Unknown on Jumat, 25 Oktober 2013 | 08.12

Nogoongin kamera DSLR emang ga ada matinya sob, dari hasil jepretan dan teknik jepret. Hasil dari jepret kamera DSLR emang tidak di ragukan lagi. Mungkin anda udah bosen ama kamera saku anda dan punya mimpi untuk jepret yang lebih berani.

Buat anda yang kepingin kamera DSLR murah dan sesuai dengan kebutuhan anda bisa menyimak kamera nikon. Ada 4 kamera Nikon yang tergolong murah dibawah ini sob.. Pas nih buat liburan dan momen-momen penting anda.

Nikon D70
Nikon D70 memang termasuk kamera jadul. Dimana Nikon merilis D70 untuk pertama kalinya pada tahun 2004 lalu. Meskipun jadul, nyatanya D70 masih cukup bandel khususnya bagi pemula yang ingin menangkap gambar dengan hasil yang cukup baik.


Kamera DSLR Nikon

Didalamnya telah disuntikkan resolusi sebesar 6.1 Megapiksel serta dukungan sensor CCD. Ia juga didukung dengan sederet fitur wajib yang dibutuhkan para fotografer profesional seperti fitur shutter speed 1/8000 – 30 detik, autofocus, ISO 200 – 1600, dan masih banyak lagi. Urusan harga, sobat tak perlu merogoh kocek dalam-dalam. Cukup dengan menebus dengan kisaran harga 2 – 3 jutaan (untuk secondnya).

Nikon D3000
Nikon D3000 merupakan kamera DSLR dengan dukungan resolusi berukuran 10.2 Megapiksel. Ia menyuguhkan visual LCD seluas 3 inci dengan resolusi 230,000 piksel untuk menampilkan hasil jepretan.


Berbicara performa, kamera dengan ukuran 126 x 97 x 64 mm ini telah menyuntikkan berbagai fitur menarik didalamnya. Fitur autofocunya memiliki 6 mode pilihan yang dapat diatur sesuai dengan kebutuhan sobat. Sementara untuk ISOnya, D3000 mempunyai tingkat kesensitivitas ISO 100 hingga ISO 3200. Lain dari itu, ia bakal menyematkan baterai Lithium-Ion (Li-Ion) jenis EN-EL9a yang menjajikan ketahanan cukup lama untuk mengabadikan momen-momen penting. Nah, untuk harganya Nikon D3000 dipatok dengan bandrol sekitar Rp. 3,7 – 4 jutaan.

Nikon D5000
Kamera ini sepertinya dihadirkan untuk sobat yang ingin serius menekuni fotografi baik itu untuk para pemula maupun bagi yang sudah profesional. Pasalnya selain mudah digunakan dan didukung dengan menu yang terorganisir cukup baik, Nikon D5000 juga menawarkan berbagai fitur yang mumpuni.


Fitur mumpuni yang dibawa D5000 diantaranya adalah fitur shutter priority AE berkecepatan hingga 1/4000, sistem autofocus 11-points, dan ISO 200 – ISO 3200. Oya, untuk resolusi kameranya ia hanya mempunyai resolusi sebesar 12.3 Megapiksel dan ditopang dengan prosesor EXPEED. Soal harga, Nikon D5000 dijual dengan bandrol Rp. 4,7 jutaan.

Nikon D3100
Nikon D3100 merupakan penerus dari Nikon D3000. Sebagai penerus pendahulunya, tentunya Nikon D3100 mengalami peningkatan yang diantaranya pada resolusinya. Dimana D3100 menghadirkan sensor CMOS berkekuatan 14.2 megapiksel, yang artinya meningkat 2 megapiksel dari pendahulunya itu.


Di sektor tampilan visual, kamera berdimensi 12.44 x 9.65 x 7.3 cm ini menyuguhkan layar LCD 3 inci dengan resolusi 230.000 dots. Ia juga menawarkan fitur Active-D Lighting, auto focus 11 titik, Shutter Speed 1/4000 – 30 detik, dan video full HD. Harga yang ditawarkan pun sebanding spesifikasi yang dimiliki D3100. Sobat hanya perlu merogoh kocek sedalam Rp. 5.345.000 (itupun sudah dilengkapi lensa Kit 18-55mm).

Sumber: http://www.hargakameradslr7.com/2013/05/4-kamera-dslr-nikon-murah.html#ixzz2ikLcc645
Dimohon agar tidak menghapus link sumber aslinya
Share this article :

Posting Komentar

 
Design Template by panjz-online | Support by creating website | Powered by Blogger